Assalamualaikum,
Selamat Hari Raya Idul Fitri 1438H, Mohon Maaf Lahir dan Batin.
Tidak terasa liburan lebaran sudah berlalu, tahun ini cukup istimewa dikarenakan lamanya libur ditambah oleh presiden RI Bapak Jokowi sebanyak 1 hari sesudah dan 1 hari sebelum. Total libur lebaran dimulai sejak tanggal 22 s. d. 30 Juni 2017, plus 2 hari weekend pada tanggal 1 dan 2 Juli nya. Khusus nya sy yang kebagian cuti sesudah mendapat jatah libur sejak tanggal 24 Juni s. d. 2 Juli 2017, namun dikarenakan beberapa pertimbangan, sy melaksanakan shalat Idul Fitri di Lanud Suryadarma (kebetulan pas kebagian SOC juga), setelah nya barulah bergeser ke bandung untuk berkumpul dengan anak, istri dan mertua.
Beberapa dinamika kegiatan, sesampai nya di Bandung dengan menggunakan sepeda motor sy langsung merapat ke rumah nenek istri di daerah Cimahi , dan sesampainya disana ternyata istri dan keluarga sudah berencana jalan ke "vila" paman istri di daerah Ciparay. Membutuhkan waktu 2 jam untuk sampai di lokasi, sebenarnya bisa lebih cepat jika saja traffic nya tidak terlalu padat. Vila yang cukup sederhana namun luas dengan saung di tengah-tengah kolam, sangat nikmat digunakan untuk bersantai sejenak melepas lelah, meluruskan badan yang kaku akibat lama berkendara.
Esok hari nya (Senin), sy beserta anak dan istri bergeser ke rumah orang tua sy di Tangerang dengan menggunakan mobil pribadi kami yang imut, Karimun Wagor R versi GL. Jalanan cukup lenggang mulai dari tol Purbaleunyi sampai tol Jakarta-Tangerang, hanya menempuh waktu 2,5 jam untuk sampai di rumah orang tua sy, alhamdulillah. Ke dua orang tua sy sudah menunggu di rumah, setelah sungkem sebentar dan setoran THR (hehe..) , kami melanjutkan perjalanan ke rumah family yang dituakan dari orang tua sy secara adat batak.
Kegitan silaturahmi yang cukup padat, mulai dari family sampai dengan tetangga di rumah, alhamdulillah semua berjalan dengan lancar. Hanya 1 teman SMA sy dan merupakan leting Akademi TNI 2008 bernama Rahmat Situmorang yg berdinas di batalyon arhanud Rajawali Tangsel, yg tidak sempat sy sambangi dikarenakan ybs sedang banyak kegiatan di satuannya (mudah-mudahan masih bisa lain waktu).
Pada lebaran kali ini, salah satu adik bapak , sy memanggilnya dengan sebutan Bouh Susi , datang beserta suami dan ke 4 orang anak nya, suasana rumah orang tua sy menjadi bertambah ramai. Selain berliburan dan bersilaturahmi ke sanak famili, mereka juga mau mengurus 1 orang anak nya yang bernama Maaz untuk melaksanakan OJT di salah satu kantor pemerintah di kota Bandung.
Setelah puas berlebaran di rumah orang tua, pada hari jumat nya sy memutuskan untuk kembali ke Bandung ke tempat mertua sembari membatu family sy tadi, lumayan lah kebagian seksi trasportasi alias modal mobil beserta supir. Sy dan istri sempat menemani Bouh beserta keluarga membeli beberapa oleh-oleh di Pasar Baru Bandung, segaligus mengantar mereka semua ke bandara Husein untuk kembali ke kota Medan.
Pada hari sabtu malam nya, sy beserta anak dan istri kembali ke Kalijati, Lanud Suryadarma tercinta. Jalan arah sebalik nya cukup padat dikarenakan arus yang berasal dari tol Cipali di buang melalui jalan lama, namun hal tersebut tidak terlalu mengganggu perjalanan sy menuju rumah. Alhamdulillah kami tiba di rumah dengan aman, melanjutkan pembersihan rumah sebelum beristrirahat,
Esok hari minnggu nya kami melanjutkan silaturahmi ke rumah om di daerah subang, sekalian berkunjung ke kediaman kawan kang Fajar Kencana Putra. Sudah cukup lama kami tidak berjumpa dikarenakan kesibukan pekerjaan masing, alhamdulilah silaturahmi tetap terjaga,
Liburan Lebaran yang cukup berkesan, semoga kita semua masih diberikan kesempatan untuk berjumpa dengan bulan suci Romadhan dan ber Lebaran tahun depan. AAMIIN...
Wassalamualaikum wr wb.
galung n famz.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar